19 Cara Membuat Kepang Rambut Panjang ini Bikin Kamu Tampil Makin Seru
Punya rambut panjang tapi sering bingung mau menatanya seperti apa? Kalau selama ini kamu hanya menggerai atau mengikatnya menjadi ponytail saja, maka kamu sekarang berada di tempat yang tepat. Kami akan menyuguhkan berbagai cara mengepang rambut yang bisa meningkatkan penampilanmu.
Pertama-tama ada beberapa teknik kepang rambut, mulai dari kepang tiga untai standar, French braid, Dutch braid, hingga fishtail braid. Cara menatanya pun beragam, seperti dibiarkan tergerai, diikat menjadi ponytail, atau dibuat sanggul.
Sudah siap untuk mencoba gaya kepang rambut panjang yang kami rekomendasikan? Simak inspirasinya di sini!
Kepang rambut panjang untuk kamu yang kreatif
Tampilkan kepang sebagai aksen.
Kepang mini
Kamu tetap bisa memamerkan rambut panjang milikmu dengan menjadikan kepang sebagai aksen pemanis. Ambil sedikit bagian rambut di sisi kanan atau kiri, lalu buat kepang tiga untai hingga mendekati ujung.

Unicorn braid

Gaya long braid di tengah ini mengingatkan kita pada unicorn. Caranya, bagi rambut menjadi tiga, kepang hanya di bagian tengah lalu ikat di ujung beserta sisa rambut lainnya. Agar lebih chic, sembunyikan karet dengan melingkarkan sedikit rambut di sekelilingnya.
Cara mengepang ponytail.

Jika rambutmu tak ber-layer coba model kepang klasik yang chic ini. Kendurkan kepang rambut dengan cara menarik-narik untaiannya agar terlihat lebih bervolume. Efek yang sama akan dihasilkan bila kamu punya rambut bergelombang atau keriting yang alami.

Semakin panjang dan tebal rambutmu, semakin variatif long braid yang bisa kamu coba. Misalnya kepang ponytail dengan teknik kepang empat untai (four strands braid).
Multiple braid ponytail

Jika ingin gaya unik untuk ke festival musik, kamu bisa coba model rambut ini. Pastikan kamu punya waktu dandan yang cukup ya karena lumayan makan waktu untuk buat banyak jalinan kepang seperti ini.
Buat Waterfall braid.
Ingin coba gaya kepang yang sedikit berbeda? Waterfall braid jawabannya!

Kepang rambut panjang ini hanya memerlukan ujung rambut saja. Kepangan dimulai dari depan poni, hingga ke bawah.

Ini variasi kepang air terjun yang bisa kamu coba, terutama kalau kamu sudah mulai risih dengan poni samping yang mulai panjang. Keriting bagian rambut yang lain agar penampilanmu lebih menarik.
Kepang fishtail braid yang lebih sophisticated.

Tidak selamanya gaya rambut kepang dua terlihat kekanak-kanakan. Dengan kepang fishtail, kamu tetap bisa menghadiri pesta atau acara-acara formal dengan elegan.
Tip editor: Agar kepanganmu terlihat semakin rapi, kamu bisa mencoba melembapkan rambutmu dan memberi Sunsilk Soft and Smooth Vitamin.
Kandungan mositure-Lock Technology dan lima minyak alaminya bisa membantu rambutmu terasa halus dan lembut.
Gaya updo elegan sanggul kepang.

Long braid favorit kami selanjutnya adalah sanggul kepang yang edgy. Caranya mudah, buat sanggul dengan 2/3 bagian rambutmu lalu lingkarkan kepang (yang dibuat dari sisa rambut bagian bawah) di sekelilingnya. Supaya lebih jelas, lihat langkah-langkah lengkap dan video tutorial sanggul kepang di sini!
Sanggul kepang empat untai

Untuk ke acara pesta, kamu bisa coba model rambut ini. Gunakan teknik kepang empat untai (four strand braid) agar terlihat lebih unik.
Flower braid
Kepang manis bentuk bunga untuk kamu si rambut panjang. (Foto: Hariono Halim)Kamu bisa mengepang? Punya rambut panjang? Tak ada salahnya mencoba gaya rambut ini. Gaya sanggul kepang flower braid ini sangat cocok untuk si rambut panjang, karena dibutuhkan rambut panjang untuk membuat sanggul dari rambut asli seperti ini.
Kesederhanaan French braid.
Side French braid

Teknik kepang yang digunakan French braid, namun jika biasanya kamu mengepang secara vertikal, kali ini kamu bisa mencoba mengepangnya secara diagonal. Ingat Putri Elsa dari film Frozen? Untuk mendapatkan tampilan yang sedikit messy, kamu bisa coba sedikit menarik-narik hasil kepangan.
Kepang Rapunzel
French braid tak selalu harus rapi. Coba gaya yang lebih bervolume seperti ini. (Foto: Shutterstock)Nah kali ini gaya long braid yang bisa kamu coba terinsirasi dari Rapunzel. Buat French braid dari atas hingga bagian tengkuk, lalu lanjutkan dengan kepang tiga untai biasa. Kendurkan hasil kepang agar terlihat lebih bervolume.
Mermaid braid
Gaya kepang yang cocok untuk rambut tebal! (Foto: Hariono Halim)Gaya kepang rambut panjang ini disebut dengan gaya kepang mermaid, karena bentuknya yang penuh dan tebal, mirip dengan gaya rambut si putri duyung dalam buku dongeng fairy tale. Gaya ini cocok untuk kamu yang suka dengan rambut tebal.
Gaya sporty boxer braid.
Double boxer braids

Model rambut ini dibuat dengan gaya Dutch braids yang cantik. Cocok juga untuk kamu yang hobi nge-gym. Kamu tidak akan dibuat risih oleh rambut menjuntai atau yang menusuk-nusuk area wajah saat sedang fokus membakar kalori.
Mengingat long braid ini memperlihatkan area kulit kepala dengan jelas, pastikan rambutmu bebas dari ketombe ya! Jangan sampai ketombe bikin pasaranmu turun. Shampoo anti-ketombe favorit kami adalah CLEAR Sakura Fresh Shampoo.
Shampoo ini diformulasikan khusus dengan Nutrium 10, perpaduan dari nutrisi, vitamin, dan mineral. Formulanya mampu menutrisi kulit kepala secara mendalam dan bisa mencegah terbentuknya ketombe. Selain itu, wangi bunga sakuranya menyegarkan.
Multiple boxer braid
Kenapa berhenti di dua kepang saja? The more the merrier! (Foto: Shutterstock)Jangan berhenti hanya di dua buah kepang saja, kamu bebas berkreasi dengan jumlah kepang rambut sebanyak yang kamu mau kok!
Looped braid.

Seperti namanya, looped braid dihasilkan dengan membuat ujung kepang rambut bertemu dengan ujung satunya lagi sehingga menciptakan loop atau lingkaran. Gaya kepang rambut ini eksperimental dan lucu, namun hanya bisa dicoba pada rambut panjang.
Scarf braid.

Kita semua tahu bahwa gaya rambut crown braid adalah gaya rambut yang keren untuk dicoba, terutama untuk festival musik atau sekedar untuk menyingkirkan rambutmu dan mengurangi rasa gerah. Untuk tampilan yang makin chic, kamu bisa coba gaya rambut scarf braid, dengan mengepang scarf.
Twisted braid.

Oke oke, secara teknis gaya ini tidak termasuk kepang. Namun ini variasi lain yang bisa kamu coba untuk mendapatkan tampilan mirip kepang. Caranya gampang kok, jika biasanya kamu membagi rambut menjadi tiga sebelum mengepang, twisted braid hanya membutuhkan dua bagian rambut saja. Lalu pilin masing-masing bagian rambut kemudian silangkan masing-masing bagiannya. Kendurkan hasil ‘kepang’ agar terlihat lebih bervolume.
Itu dia lebih dari selusin variasi kepang rambut panjang favorit kami yang bisa kamu coba. Kira-kira gaya apa yang bikin kamu paling penasaran?